Mengenal Tarian Erai-erai Khas Lahat, Warisan Budaya Tak Benda

Foto: Tari Erai-Erai merupakan tarian rakyat yang dibawakan oleh remaja pada acara pernikahan, ataupun panen kopi.-Koranlapos-Lahat Pos

 

Koranlapos.com - Tari Erai-Erai merupakan tarian rakyat yang dibawakan oleh remaja pada acara pernikahan, ataupun panen kopi. Erai-erai berasal dari kata "Serumpun Serai" yang memiliki filosofi walau batangnya terpisah namun tetap satu rumpun.

Para penari tidak hanya membawakan tarian saja, tetapi juga mendendangkan pantun secara bersahutan dalam bahasa Lahat. Keunikan Tari Erai-Erai adalah kaki kanan selalu diikuti oleh gerakan tangan begitupun sebaliknya.

Tamu yang menyaksikan tarian ini kadang diberi kesempatan untuk menari bersama. Sesuai dengan lagu dan pantun yang mengiringinya cukup banyak jenis tari Erai-erai mencapai 40 ragam diantarnya Umak oi Umak, Seranti, Cek Mina, Nasib Serawak, Selasih, Serebab dan Cek Siti. Tari Erai-erai sekali tampil sedikitnya empat ragam dengan dua atau empat pantun.

BACA JUGA:Sajian Kuliner Tempoyak Khas Lahat Fermentasi Durian yang Unik dan Menggugah Selera

Tari Erai-Erai merupakan tarian yang tumbuh dan berkembang ditengah-tengah etnik Lematang. Daerah sentra atau asal tarian ini adalah ex marga Gumay Lembak, ex marga Puntang Suka Merapi, ex marga Pasirah IV Manggulyang selanjutnya menyebar ke beberapa daerah yang ada di wilayah Kabupaten Lahat.

Tari Erai-Erai merupakan tari yang mengungkapkan kegembiraan pada saat panen padi. Disebut tari Erai-Erai karena Erai-Erai artinya serai serumpun yang melambangkan meski bercerai-berai namun tetap satu ikatan.

Tari Erai-Erai populer sejak tahun 1950-an ketika beberapa Instrumen musik akustik seperti biola dn akordion mulai merubah wilayah kabupaten Lahat, sebelumnya diiringi instrumen musik gambus/perkusi saja.

Syair Tari Erai-Erai yaitu Umak ooh Umak dan Oi Kakang Tulah. Busana yang dipakai penari dalam membawakan tari Erai-Erai yaitu Baju Kurung Panjang, kain tumpal perahu, pending, anting-aning,serta aksesoris penunjang.

BACA JUGA:5 Wisata di Kalimantan Timur dengan Rating Tertinggi Tahun 2025

Tari Erai-Erai ini telah ditetapkan sebagai warisan Budaya Tak Benda di Kbupaten lahat Oleh Kementerian Pendidikan & Kebudayaan di Jakarta pada tanggal 31 Agustus 2023.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan