Bupati Loby Penghubung Jalan Hauling, Gubernur Sumsel Pinta Daerah Bersiap

Gubernur Sumsel H Herman Deru dan Wakil Gubernur H Cik Ujang hadiri rapat Paripurna dalam rangka HUT Lahat.--
Lahat Pos - Bupati Kabupaten Lahat Bursah Zarnubi melakukan loby-loby ke Gubernur Sumsel H Herman Deru mengenai realisasi jalan hauling batubara.
Gubernur Herman Deru pun merespon hal itu. Ia datang ke Kabupaten Lahat pada momen HUT Lahat ke 156 ini juga sekaligus dilakukan Memorandum of understanding (MoU).
Sambung H Herman Deru, bahwa persoalan Hauling batubara ke jalan khusus benar jadi perhatian Pemerintah Provinsi Sumsel.
Ia ingin Sumber Daya Alam (SDA) ter-Eksploitasi dengan baik dengan menjaga lingkungan dan tidak menggangu perjalanan masyarakat. Maka harus ada alternatif.
Disampaikan Deru, bahwa berdasarkan UU Nomor 3 tahun 2020 tentang minerba itu mengatur tentang jalan khusus. Untuk itu Lahat harus bersiap diri, dan Provinsi Sumsel akan mengkoordinasikan dengan kabupaten-kabupaten yang berkaitan mengenai pengangkutan batubara ini.
"Jadi sudah di MoU kan bahwa Pemerintah Provinsi Sumsel punya perhatian khusus terhadap jalan hauling batubara. Dari tambang ke jalan khusus, ini yang sedang kita Roadshow kan. Setelah dari Lahat langsung ke Muara Enim, semoga ke depan dapat direalisasikan," ujar Herman Deru.
Disampaikan Bupati Kabupaten Lahat Bursah Zarnubi, bahwa jalau hauling tinggal sedikit. Ia meminta bantuan kepada Pemerintah Provinsi Sumsel mengenai realisasi jalan hauling ini. Supaya bisa mendengar aspirasi rakyat Merapi Area. (*)