Inilah 2 Hp Terbaru Spek Mumpuni Harga Murah Terjangkau

Realme 13 4G.-Koranlapos.com-
Lahat Pos - Kabar baik kamu bisa menikmatinya tanpa harus membeli HP flagship. Beberapa brand sudah merilis HP Android 14 murah di tahun 2025 dengan spesifikasi yang cukup tangguh untuk kebutuhan harian hingga menambah produktivitas.
Berikut ini 2 HP terbaru Android 14 murah terbaik 2025.
1. Tecno Camon 40.
Rilis sebagai HP terjangkau, HP ini mengandalkan Mediatek Helio G100 Ultimate fabrikasi 6nm dengan RAM 8x128 atau 256GB sebagai dapur pacu, yang bahkan mampu menghasilkan skor 449.536 poin pada aplikasi Antutu.
HP ini juga hadir dengan sistem pendingin yang baik dengan bahan ultra-crystalline graphite. Menopang performanya, HP ini dibekali baterai 5200mAh dengan fitur fast charging 45W.
Layarnya dibekali panel AMOLED 6.78", dengan resolusi Full HD+, dan refresh rate 120Hz. Konfigurasi kamera belakangnya terdiri dari kamera utama 50MP dan kamera ultra-wide 8MP. Fitur pendukungnya meliputi dual speaker NFC dan pemindai sidik jari di bawah layar.
Pada varian 8x128GB, HP ini dibanderol mulai 2,6 jutaan sementara pada varian 8x256GB-nya dibanderol 2,8 jutaan.
2. Realme 13 4G.
Pada mesin pacunya, HP ini mengandalkan chipset Snapdragon 685 fabrikasi 6nm, didukung RAM 8GB, serta memori internal berkapasitas 256GB.
Dalam pengujiannya, HP ini berhasil meraih skor AnTuTu di angka 360 ribuan poin.
Suplai dayanya dibekali baterai 5000mAh, serta fitur fast charging 67W. Layarnya mengusung panel AMOLED 6.67", beresolusi Full HD+, refresh rate 120Hz, serta tingkat kecerahan 2000 nits.
HP ini juga hadir dengan kamera utama beresolusi 50MP lengkap dengan OIS, lensa makro 2MP, dan kamera depan 16MP. Fitur pelengkap lainnya juga membawa speaker stereo, audio jack, fingerprint side-mounted, NFC, dan USB Type-C.
Soal harga, HP ini dibanderol mulai 2,7 jutaan untuk varian 8x128GB, sementara pada varian 8x256GB-nya dibanderol mulai 2,9 jutaan. (*)