BYD Perkenalkan Pikap Shark 6, Siap Saingi Ford Ranger

BYD Perkenalkan Pikap Shark 6, Siap Saingi Ford Ranger--

Lahat Pos - Pabrikan otomotif asal China, BYD, baru saja memperkenalkan truk pikap terbarunya, Shark 6, di Bangkok Motor Show. Dengan desain modern yang kokoh dan teknologi plug-in hybrid (PHEV), Shark 6 siap menantang dominasi merek-merek Jepang dan Amerika Serikat di pasar pikap double cabin.

Shark 6 memiliki dimensi yang lebih besar daripada Ford Ranger, dengan panjang 5457 mm, lebar 1917 mm, dan tinggi 1925 mm. Jarak sumbu rodanya juga lebih panjang, yaitu 3260 mm. Beratnya mencapai 2.710 kg, menegaskan kesan sebagai kendaraan yang kuat dan tangguh.

Shark 6 ditenagai oleh mesin turbo 4 silinder berkapasitas 1,5 liter yang dipasangkan dengan dua motor listrik sinkron magnet permanen. Mesin tersebut hanya berfungsi sebagai generator untuk mengisi daya baterai dan menggerakkan motor. Output gabungan kedua motor tersebut mencapai 321 kW (430 hp) dan torsi 650 Nm, yang memungkinkan Shark 6 berakselerasi dari 0 hingga 100 km/jam hanya dalam waktu 5,7 detik.

Shark 6 memiliki jangkauan gabungan sejauh 800 km, dengan baterai blade berkapasitas 29,58 kWh. Harga Shark 6 di Thailand adalah sekitar 1.699.000 Baht Thailand (sekitar 50 ribu USD) atau sekitar Rp827 juta. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan