Rakor Persiapan Pilkada, Pj Bupati : Untuk Mensukseskan Harus Ada Tanggung Jawab Elemen Masyarakat

Rabu 13 Nov 2024 - 19:18 WIB
Reporter : Yni
Editor : Zki

 

Lahat Pos - Pj Bupati Lahat Imam Pasli SSTP MSI bersama unsur Forkopimda, seluruh kepala OPD, camat dan lurah, kepala desa, serta tokok agama dan KPU serta Bawaslu gelar rapat koordinasi pemantapan persiapan pilkada tahun 2024.

 

Pada rapat tersebut persiapan dalam menghadapi pelaksanaan pilkada di Kabupaten Lahat tahun 2024, yang dilaksanakan di gedung pertemuan pemkab Lahat, pada Rabu (13/11). 

 

Pj Bupati Lahat Imam Pasli SSTP membuka rakot tersebut, menyampaikan pada hari ini melaksanakan rakor bersama untuk persiapan menghadapi pelaksanaan pemilihan kepala daerah, gubernur sumatera selatan dan khususnya bupati dan wakil bupati Kabupaten Lahat. 

 

"Disamping itu juga penyampaian program prioritas dari presiden dan wakil presiden republik indonesia, program presiden ini sangat dibutuhkan, bukan hanya dibutuhkan sekolah umum dan swasta juga tapi ibu hamil," ujarnya. 

 

Untuk mensukseskan kepala daerah ini, itu menjadi tanggung jawab elemen masyarakat, termasuk, TNI, Polri, DPR, perlunya bersinergi dan berkolaborasi sehingga pelaksanaan pilkada ini dapat berjalan sukses aman dan damai. 

 

Disamping itu, Pj Bupati minta kepada camat dan untuk mendata, pemberian makan bergizi ada berapa jumlah anak sekolah baik SD, SMP SMA yang ada di wilayah masing-masing. 

 

"Tolong datanya disiapkan, sehingga program pemerintah ini tepat sasaran," ucap Imam. (yni)

Kategori :