KORANLAPOS - Kebanyakan orang yang tidak mengonsumsi susu sapi beralih ke susu alternatif lain, seperti susu kedelai. Susu kedelai adalah susu yang berasal dari biji kedelai yang diproses.
Sebagian orang yang tidak bisa mengonsumsi susu sapi. Umumnya karena menjadi pantangan atau sekadar tidak menyukai rasa dari susu sapi tersebut.
Susu sapi banyak dikonsumsi masyarakat di Indonesia. Mulai dari susu sapi original sampai susu sapi yang mengandung rasa. Mulai dari cokelat, strawberi, melon, dan masih banyak lagi.
Dikutip dari Forbes, cara membuat susu kedelai dengan merendam biji kedelai. Lantas kacang tersebut digiling hingga menjadi bubur dan dicampur dengan air. Susu kedelai kemudian bisa diberi bahan pengawet, gula, atau pengental untuk variasi susu.
BACA JUGA:Pedas Berlebihan! Waspada Kesehatan Lambung, Simak Penjelasan Para Ahli
Tidak hanya rasanya yang enak, susu kedelai ternyata menyimpan banyak manfaat yang baik untuk kesehatan. Ada lima manfaat kesehatan yang didapat dari susu kedelai:
1. Mengurangi Risiko Kanker
Susu kedelai bisa mengurangi risiko kanker. Seperti kanker payudara, kanker prostat, dan kanker lambung. Sebenarnya, penurunan risiko terkena kanker ini bukan akibat susu kedelai saja. Ada berbagai produk olahan dari kedelai memiliki manfaat kesehatan yang sama. Mulai dari susu kedelai, tahu, dan edamame.
Sebuah penelitian menyatakan, ada penurunan kambuhnya tumor pada ribuan penderita kanker. Perlu diingat, meminum susu kedelai tidak serta merta membuat tubuh aman dari kanker.
2. Menurunkan Berat Badan
Susu kedelai disinyalir jadi minuman yang baik untuk membantu mengurangi berat badan. Dikutip dari Healthline, susu kedelai juga bisa mendukungmu dalam program penurunan berat badan.
Mengandung kalori yang rendah dan protein yang baik. Mengonsumsi susu kedelai bisa membantu dalam menjaga berat badan. Hal ini dikarenakan segelas susu kedelai tanpa pemanis hanya mengandung 80 kalori. Susu kedelai bisa jadi minuman andalan tanpa khawatir akan kalori.
BACA JUGA:Pantai Klayar, Permata Tersembunyi di Pacitan