Wajib Tau! Inilah 6 Manfaat Minuman Herbal untuk Kesehatan

Kamis 30 May 2024 - 14:30 WIB
Reporter : Yni
Editor : Yni

Koranlapos.com - Manfaat minuman herbal untuk kesehatan tubuh telah dipercaya sejak lama. Minuman yang terbuat dari seduhan rempah dan tanaman herba ini juga kerap digunakan untuk mengobati berbagai penyakit. Selain itu, masih banyak manfaat yang dapat diperoleh dengan mengonsumsi minuman herbal.

 

Indonesia dikenal kaya akan rempah dan tanaman obatnya. Bahan-bahan tersebut sering kali diolah menjadi minuman herbal yang kaya akan manfaat dan baik untuk kesehatan tubuh.

 

Minuman herbal sering disebut juga minuman sehat karena bahan-bahan yang digunakan memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Berikut ini adalah beberapa jenis rempah atau tanaman herba yang umum digunakan dalam pembuatan minuman herbal :

Rimpang, seperti jahe, kunyit, kencur, dan temulawak

Daun, seperti daun sirih dan lidah buaya

Batang, seperti sereh

Kulit kayu, seperti kayu manis

Bunga, seperti bunga krisan (chrysanthemum)

Madu

 

Cara membuat minuman herbal pun cukup mudah. Anda dapat menyeduh salah satu atau mencampur beberapa bahan di atas.

 

Misalnya, bila ingin membuat minuman herbal yang berkhasiat untuk meningkatkan imunitas atau daya tahan tubuh, Anda dapat menyiapkan 2 ruas jahe merah, 1 buah jeruk nipis, 3 batang kayu manis, gula merah, dan 3 cangkir air.

Kategori :