Hampir Mencapai Target Nasional! Perekaman E-KTP Tembus 97 Persen

Kamis 16 May 2024 - 19:03 WIB
Reporter : WHY
Editor : Zki

 

"Kami akan membuat surat imbauan kembali untuk Pilkada, memastikan semua warga yang memenuhi syarat memiliki e-KTP dan dapat berpartisipasi dalam pemilihan," tambah Zaily.

 

Kesadaran masyarakat tentang pentingnya memiliki identitas kependudukan yang sah menjadi fokus utama.

 

Disdukcapil terus mengadakan program jemput bola dan layanan akhir pekan, mengingat efektivitasnya dalam meningkatkan angka perekaman e-KTP.

 

Dengan adanya layanan ini, diharapkan masyarakat yang memiliki kesibukan pada hari kerja tetap dapat melakukan perekaman e-KTP pada akhir pekan.

 

Upaya intensif ini dilakukan untuk memastikan tidak ada warga Kota Pagaralam yang terlewat dalam proses perekaman e-KTP.

 

Disdukcapil mengimbau seluruh masyarakat yang belum memiliki e-KTP untuk segera melakukan perekaman agar hak-hak sipil mereka tetap terjamin.

 

"Penting bagi setiap warga negara untuk memiliki e-KTP, tidak hanya sebagai identitas resmi, tetapi juga sebagai syarat partisipasi dalam Pemilu. Kami tidak ingin ada warga yang kehilangan hak mereka hanya karena belum memiliki e-KTP," tegas Zaily.

 

Dalam menghadapi Pilkada 2024, Disdukcapil Pagaralam menunjukkan dedikasi tinggi untuk memastikan semua warga dapat berpartisipasi.

Kategori :