Ayo! ke Perpustakaan

Jumat 02 Feb 2024 - 18:34 WIB
Reporter : Zaki
Editor : Zaki

LAPOS, Lahat - Penjabat (PJ) Bupati Kabupaten Lahat Muhammad Farid melalui Dinas Perpustakaan agar meminta kepada Ketua MK3S SMA, SMK, SMP, Ketua Forum K2S SD dan Ketua Forum IGTKI Lahat. Untuk menghimbau kepada seluruh Kepala Sekolah di Lingkungan Kecamatan Lahat, Gumay Talang, Merapi Barat, Pulau Pinang dan Lahat Selatan untuk membuat jadwal kunjungan peserta didik ke Dinas Perpustakaan dan Kearsipan

 

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Lahat H. Firdaus Kurniawan SE MSI melalui Kepala Bidang Layanan Ali Media dan Otomasi Perpustakaan Elis Suryati S E, mengungkapkan, ada respon baik dari pemerintah untuk dapat mengembangkan minat baca peserta didik untuk berkunjung ke Perpustakaan

 

"Iya, ada surat edaran dari PJ Bupati kepada peserta didik untuk dapat berkunjung ke Perpustakaan, dan juga membuat kartu anggota perpustakaan," ujarnya

 

Dirinya sangat bersyukur berbeda dari tahun lalu, saat ini lebih ditekankan kembali kepada Dinas terkait untuk dapat menyampaikan kepada sekolah-sekolah.

 

Hal tersebut berdasarkan Undang-undang No 23 tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah pasal 12 ayat 2 huruf q bahwa urusan perpustakaan merupakan urusan wajib non pelayanan dasar dalam rangka meningkatkan minat membaca bagi anak-anak sekolah khususnya bagi sekolah dalam Kabupaten Lahat.

 

"Alhamdulillah, Setelah kami menidak lanjuti surat edaran dari PJ Bupati, ada respon baik dari Dinas terkait dan hingga sekarang kunjungan dari peserta didik terus bertambah," ujar Elis

 

Sementara, saat ini yang paling banyak kunjungan peserta didik tingkat TK, SD dan SMP, tetapi kunjungan dari Tingkat SMA dan Mahasiswa sangat berkurang.

 

"Kami mengharapkan kunjungan dari Siswa SMA dan Mahasiswi ke Perpustakaan Lahat untuk datang cari buku atau cari referensi saja," harapnya. (yani)

Kategori :

Terkait

Rabu 28 Feb 2024 - 19:27 WIB

Buka 648 Kuota Daftar Online

Jumat 02 Feb 2024 - 18:34 WIB

Ayo! ke Perpustakaan

Sabtu 23 Dec 2023 - 19:46 WIB

Sudah Menggunakan Kurikulum Merdeka 

Senin 30 Oct 2023 - 19:49 WIB

SMKN 1 Lahat Punya 30 Ekstrakulikuler

Senin 30 Oct 2023 - 19:39 WIB

Geber Video Pembelajaran Kreatif