Koranlapos.com - Siapa bilang pempek cuma bisa digoreng atau direbus saja, ternyata di Kota Palembang dan di daerah lainnya di Sumatera Selatan. Ada satu varian pempek yang cukup unik dan jarang ditemui di luar daerah asalnya, yaitu pempek panggang.
Pempek panggang merupakan varian pempek khas Palembang yang dimasak dengan cara dipanggang di atas bara api, bukan digoreng atau direbus.
BACA JUGA:Saldo DANA Rp250.000 Tanpa Modal: Panduan Lengkap Pengguna Aplikasi T-Money
Adonannya mirip dengan pempek lenjer, terbuat dari campuran ikan dan sagu. Namun, yang membuatnya spesial adalah cara penyajiannya dan isiannya yang khas.
Setelah dipanggang hingga agak garing di luar dan beraroma smokey, pempek panggang ini dibelah dan diisi dengan campuran ebi tumbuk (udang kering), bawang putih cincang, cabai rawit dan zedikit cuka kental khas Palembang.
Untuk sensasi rasanya ada pedas, gurih, dan sedikit asam, perpaduan yang bikin lidah ketagihan.
BACA JUGA:Nomor WhatsApp Anda Masuk Daftar Penerima Saldo DANA Hingga Rp388.000, Klaim Resmi Hanya Malam Ini!
Nah bagi kamu yang suka kuliner otentik dan ingin menjelajah rasa-rasa lokal yang unik, pempek panggang wajib masuk daftar coba.
Rasanya lebih “liar” dibanding pempek biasa, dan biasanya dijual di pinggir jalan dengan aroma bakaran yang menggoda.