Jetour Siap Bertarung di Pasar Otomotif Indonesia, Bakal Mengasapal di Tahun Depan
Jetour yang bakal bertarung di pasar otomotif Indonesia tahun depan, Ket Foto : sumber Instagram @avoltaindonesia--
Lahat Pos - Jetour siap bertarung habis-habisan di pasar otomotif Indonesia.
Pabrikan asal Cina ini, bahkan akan membawa banyak model ke Tanah Air, dan salah satunya adalah model off-road hybrid T2.
BACA JUGA:Ini Dia Pemakaman Terbesar Yang Ada di Indonesia
Kendaraan tangguh asal Tiongkok ini, rencananya akan mengaspal di Indonesia pada tahun depan atau 2025.
Tahun depan rencana akan hadir mobil off road hybrid yang bisa dipakai untuk ekstrem maupun urban.
Tidak hanya sekedar menjual T2 di Indonesia, Jetour juga memiliki rencana untuk produksi model tersebut di dalam negeri.
BACA JUGA:Intip Patung Tertinggi di Dunia Menelan Biaya 6 Trilliun
Secara spesifikasi, Jetour T2 akan hadir dalam dua pilihan mesin internal combustion engine (ICE) dan plug-in hybrid (PHEV).
Mesin ICE bakal dipersenjatai dengan unit 1.500cc turbo dan 2.000 cc turbo, dan untuk versi hybrid ditawarkan mesin berkapasitas 1.500 cc turbo. (*)