PT Medco Kunjungi Desa Purwaraja Lahat, Berikan Pelatihan Kelompok Wanita Tani, Kembangkan Tanaman Sayuran Org

FOTO IST Program pengembangan tanaman sayuran dari PT Medco dengan memberikan bantuan dan memberikan pelatihan untuk KWT.--

 

Lahat Pos - Program pengembangan tanaman sayuran dari PT Medco dengan memberikan bantuan dan memberikan pelatihan untuk KWT (kelompok wanita tani) yang di dalamnya ada ibu-ibu PKK Desa Purwaraja, Kecamatan Kikim Timur Lahat. 

 

Medco E & P Indonesia (Medco E&P) sebagai Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) yang beroperasi di bawah pengawasan SKK Migas berkomitmen untuk terus berkontribusi melalui program pengembangan masyarakat di sekitar wilayah operasinya. 

 

Dalam pelaksanaan aktivitasnya, KKKS Medco E & P Indonesia (Medco E&P) melakukan program pengembangan ekonomi masyarakat, diantaranya adalah pengembangan tanaman sayuran organik, pelatihan dari pendamping lokal serta bantuan bibit sayuran, waring dan pupuk kompos, Kamis (26/9).

 

Pjs Kades Purwaraja, Dirsan Hadi mengatakan bahwa program ini diutamakan PT Medco yang bersentuhan langsung dengan wilayah Medco. 

 

Materi yang disampaikan oleh narasumber terkait dengan ekologi tanah, ekosistem tanaman, kompos dan mol, pengolahan lahan, penanaman, perawatan dan pengendalian hama serta panen.

 

Dirsan Hadi menyampaikan terima kasihnya kepada Medco E&P Indonesia. 

 

“Sharing ilmu inilah yang ditunggu-tunggu karena sejak pandemi hal ini jadi vakum, kami butuh  pelatihan  untuk peningkatan sumber daya manusia desa kami, karena kalau kita mau training lagi membutuhkan biaya besar dan kali ini pihak Medco kembali memberikan sharing ilmu secara gratis.” tegasnya. (*

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan