Penuh Semangat! SD ABaTaTsa Lahat Persiapan Latihan Lomba PBB

Foto : Yni/Lapos Siswa ABaTaTsa Lahat latihan baris berbaris--

Lahat Pos - Dalam rangka memeriah Hari ulang tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke 79, SD ABaTaTsa Lahat gelar latihan perlombaan Pasukan Baris Berbaris (PBB) se Kabupaten Lahat.

 

Latihan baris berbaris ini sudah di laksanakan sejak 2 pekan lalu, yang diikuti oleh siswa kelas 4 sampai dengan kelas 6, siswa sangat antusias dan orang tua juga mensupport latihan lomba ini. 

 

Kepala SD ABaTaTsa Lahat Muhammad Hatta, SPd mengatakan, sudah 2 pekan terakhir ini melaksanakan kegiatan latihan baris berbaris. 

 

"Kami ikut meramaikan dan memeriahkan perayaan HUT RI ke 79 dengan mengikuti perlombaan baris berbaris yang dilakukan oleh pemerintah kabupaten Lahat," ujarnya saat di temui diruang kerjanya. Kamis, (8/8/2024). 

 

Ditambahkan, siswa yang ikut ini di seleksi terlebih dahulu, siapa yang memang benar-benar bisa baris berbaris baik secara fisik dan kemampuan. 

 

Jumlah siswa yang mengikuti baris berbaris ini berjumlah 68 siswa untuk regu putra berjumlah 34 orang sedangkan regu putri 34 orang. 

 

Adapun untuk pelatih dari guru SD ABaTaTsa Lahat juga merupakan alumni Paskibraka Kabupaten Lahat dan Ketua pramuka Sumsel UIN Raden Fateh Palembang. 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan