Sementer Pertama, Data Disnaker : 626 Orang Cari Lowongan
: FOTO ILUSTRASI--
KORANLAPOS.COM – Selama periode Januari hingga Juni 2024, Kabupaten Lahat mencatat jumlah pencari kerja mencapai 626 orang. Data ini mencerminkan jumlah individu yang sedang mencari peluang pekerjaan di daerah tersebut selama enam bulan pertama tahun ini.
Data didapat dari Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Lahat menunjukan di bulan Januari, April dan Mei menunjukan tren mencapai 100 orang lebih. Dengan rincian Januari sebanyak 158 pencari kerja (Pencaker), Februari 68 pencaker, Maret 84 pencaker, April 134 pencaker, Mei 104 pencaker, Juni 78.
Dijelaskan Kepala Dinas Tenaga Kerja DNA Transmigrasi Lahat Mustofa Nelson Kabid Latas dan Penta Kerja Tubiska. Rata-rata pencari kerja di Kabupaten Lahat berasal dari latar belakang pendidikan yang bervariasi, dengan mayoritas tamatan SMA dan sarjana S1.
Sementara itu, tidak ada laporan resmi yang tersedia mengenai berapa banyak dari pencari kerja tersebut yang telah diterima di perusahaan-perusahaan lokal. Sehingga tidak diketahui secara pasti berapa banyak yang sudah mendapatkan pekerjaan.
"Pencari kerja saat ditanya hendak bekerja saja. kalau sudah bekerja memang Meraka jarang melapor apakah sudah diterima kerja atau belum. Tapi mayoritas pencari kerja di Lahat untuk bekerja di perusahan- perusahaan yang ada di Kabupaten Lahat," ujarnya. (*)