Petani Garda Terdepan

Foto: Yni/Lapos Pj Bupati menyerahkan bantuan alat mesin pertanian.--

 

Lahat Pos - Dalam rangka mewujudkan ketahanan dan swasembada pangan di Kabupaten Lahat, pemerintah kabupaten Lahat melalui Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Peternakan menggelar gerakan tanam perdana padi sawah, yang dilaksanakan di dusun Tanjung Sirih, kecamatan Pulau Pinang, Kamis (21/11). 

 

Dihadiri oleh Pj Bupati Lahat Imam Pasli SSTP MSI, didampingi unsur Forkopimda, kepala OPD, camat pulau pinang, kades, masyarakat dan tamu undangan lainnya. 

 

Program ini dicanangkan oleh Pemerintah Republik Indonesia, pimpinan Presiden Prabowo Subianto, dan juga bersinergis dengan TNI/Polri merealisasikan kebanjiran sekaligus ketahanan pangan nasional. 

 

Pj Bupati Lahat, Imam Pasli SSTP MSI mengatakan, untuk mewujudkan ketahanan pangan peran dari bapak-bapak ibu-ibunya peran dari para petani ini berada di garda terdepan. 

 

"Alhamdulillah salah satu bentuk kepedulian dari pemerintah sudah dibagikan bantuan alat mesin pertanian, ada alat baja dan juga ada alat-alat yang lain yang tersebar di 24 kecamatan yang ada di Kabupaten Lahat," ujarnya. 

 

Sambung Imam, sebenarnya bentuk perhatian pemerintah ini sudah banyak namun meminta kepada jajaran dari dinas pertanian bukan hanya kita memberikan bantuan saja tapi lakukan pendampingan pendampingan kepada petani sehingga apa yang dicita-citakan itu bisa berhasil terjadinya peningkatan produksi. 

 

Adapun, tujuan dilaksanakannya kegiatan ini meningkatkan produksi padi, menekan dampak inflasi sehingga pendapatan petani membaik, mengurangi angka kemiskinan serta akhirnya mewujudkan ketahanan pangan. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan