Ide Bisnis Jualan Donat Kekinian Dengan Belasan Varian Toping
Foto : Yni/Lapos Penjual donat kekinian sedang layani pembelinya--
Koranlapos.com - Ide jualan donat kekinian dengan modal kurang lebih Rp. 1 juta berhasil dirintis Aletsa, owner I'like Donat Rumah Jajan Aletsa. Berhasil meraup omzet mencapai 30 persen per bulan dari hasil berjualan donat kekinian.
Ia pertama kali merintis usaha ini sejak 5 bulan ini. Berjualan di Lapangan Bola PJKA. Tak seperti donat lainnya, kudapan ringan dengan cita rasa lezat yang dibuat ini berbahan dasar tepung kentang. Dengan banyaknya varian toping.
Sebelum berbisnis donat kekinian, sebenarnya mempunyai usaha jualan sayur masak, karena sudah banyak usaha serupa, ia pun beralih ke bisnis kuliner donat kekinian.
"Dari dulu memang pengen sekali punya usaha donat dari resep sendiri, yang lembut dan enak hingga banyak disukai banyak orang, dan alhamdulillah sekarang sudah buka 5 bulan ini, dan banyak yang suka," ujarnya.
Ditambahkan, sebagai daya tarik pelanggan mencoba untuk membuat banyak varian rasa dan toping, hingga pelanggan mudah memilih varian rasa kesukaannya, ditambah toping yang melimpah.
Usaha donat kekinian ini sedikit berkembang. Awalnya tidak banyak membuat donat untuk dijual, sekarang ia sudah membuat sekitar 150 hingga 200 donat per hari untuk dipasarkan di outlet miliknya.
Adapun, untuk harga persatu donut seharga Rp. 5000, dan ada paket hemat beli 6 hanya Rp. 25.000, dengan berbagai varian rasa serta gratis toping plus bebas pilih toping.