Pemkab Siap-siap! Presiden Joko Widodo Bakal Berkunjung ke Lahat, Rencananya Tanggal Ini
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lahat, gelar zoom meting di oproom Pemkab Lahat bersama jajaran staf ahli ke presidenan.--
LAPOS, Lahat - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lahat, gelar zoom meting di oproom Pemkab Lahat bersama jajaran staf ahli ke presidenan, melibatkan unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Lahat.
Kegiatan tersebut dalam rangka menyambut Kunjungan kerja (Kunker) Presiden RI Ir. Joko Widodo ke beberapa tempat yang ada di Sumatera Selatan. Jumat, (24/5).
Adapun Kunker Jokowi, di Bumi Sriwijaya bakal mendatangi beberapa kabupaten/kota di Sumsel, diantaranya Kabupaten Lahat, Kota Lubuk Linggau, Kabupaten Musi Rawas , Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) dan juga Kabupaten Empat Lawang.
BACA JUGA:Alhamdulillah, Jemaah Haji Gelombang 2 Tiba di Jeddah, Totalnya 16 Kloter
Presiden RI Ir Joko Widodo akan mendarat di Kabupaten Lahat pada hari Rabu tanggal 29 Mei 2024 dengan menggunakan helikopter yang akan mendarat di lapangan bola Kodim 0405 Lahat, dan Presiden RI akan tiba pada pukul 09.00 Wib.
BACA JUGA:YBM PLN UID S2JB Tanggap Bencana Banjir di Tanjung Enim dan Baturaja
Sementara itu, Pj Bupati Lahat Muhammad Farid SSTP MSI mengatakan, bahwa pihaknya harus menyatakan kesiapan terutama para jajaran Pemerintah Kabupaten Lahat untuk menyambut langsung orang nomor 1 di Indonesia Presiden RI.
"Ada beberapa hal yang telah kami siapkan situasi dan kondisi yang steril yakni tentang landasan yang akan digunakan untuk pendaratan Presiden RI yakni di lapangan bola kodim 0405 Lahat karena disana sangat aman dan kondusif," ujarnya.
Selain itu Dandim 0405 Lahat Letkol Inf. Asis Kamaruddin mengatakan, bahwa dari kodim 0405 siap turut serta dalam Pam pengamanan kunker Presiden Ir.Joko Widodo.
BACA JUGA:PLN Sukses Jaga Lingkungan dan Berdayakan Masyarakat, Kembangkan Hutan Mangrove di Bali
"Berdasarkan petunjuk pimpinan atas kodim 0405 lahat siap untuk turut serta mensukseskan kunjungan kerja bapak Presiden RI Ir. Joko Widodo pada saat nanti kunjungan kerja di Kabupaten lahat," ungkapnya.
BACA JUGA:Bikin Merinding ! Ular Piton Ukuran Jumbo Masuk ke Gudang Bawah Rumah Warga di Lahat