Masa Tenang, Penurunan APK Dimulai 24 November 2024
Ketua Bawaslu Lahat Nana Priana.--
Lahat Pos - Masa tenang kampanye Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 di Lahat segera dimulai. Selama masa tenang, segala bentuk kampanye tak boleh dilakukan.
Bawaslu Lahat beserta tim gabungan bakal melakukan penurunan APK secara serentak di berbagai sudut wilayah di Lahat.
Ketua Bawaslu Lahat Nana Priana didampingi Anggota Komisioner Andra Juarsyah mengatakan dalam masa tenang sudah harus steril dari APK dan apa saja yang berhubungan mengkampanyekan salah satu pasangan calon.
"Untuk penurunan alat peraga kampanye dilakukan mulai Minggu 24 November 2024 dan nanti bersama tim gabungan. Jadi pastinya kita liat dulu cuaca," ujarnya, Sabtu 23 November 2024 di Sekretariat Bawaslu Lahat pukul 17.30 WIB.
Nana mengatakan hal ini sesuai dengan amanat PKPU Nomor 13 Tahun 2024 tentang kampanye pemilihan gubernur dan wakil gubernur, bupati dan wakil bupati.
"Bawaslu koordinasi dengan KPU dan pemerintah daerah. Ini untuk menciptakan suasana kondusif," ujarnya.
Dikatakannya, UU Pilkada dan PKPU Kampanye sudah mengatur pembersihan APK dan Bahan Kampanye (BK) dilakukan tiga hari sebelum pemungutan suara.
"Jika kita hitung maka jatuh Sabtu (23/11) ini. Karena ini adalah kampanye hari terakhir maka pembersihan bisa dilakukan pada Minggu 24 November 2024," ujarnya.
Jajaran bawaslu dari kabupaten, kecamatan, desa, hingga pengawas TPS siap bergerak serentak. (*)