Tak Pandang Sebelah Mata, Jepang Siapkan Tim Khusus, Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pelatih Timnas Jepang, Hajime Moriyasu-Koranlapos.com-

Lahat Pos - Tak Pandang Sebelah Mata, Jepang Siapkan Tim Khusus, Kualifikasi Piala Dunia 2026. TimNas Indonesia yang diperkuat banyak pemain keturunan membuat Jepang tak main-main. Menatap kelanjutan babak ketiga, kualifikasi Piala Dunia 2026. Hal itu diakui sang pelati Hajime Moriyasu yang telah membentuk tim khusus.

Tim khusus itu untuk penganalisis permainan pemain TimNas Indonesia. Khususnya mereka yang berstatus naturalisasi dan bermain di kompetisi Eropa. Dalam hal ini, Direktur Timnas Jepang Masa Kuniyama Moto menjelaskan bahwa tim khusus memiliki analisis yang kuat yakni terhadap calon atau pemain yang sudah dinaturalisasi oleh PSSI.

Terlebih, skuad Garuda sendiri telah berbeda dari sebelumnya yakni saat bertemu di Piala Asia 2023 lalu.  Ketika itu, Tim Nas Indonesia belum diperkuat Marteen Paes, Kelvi, Hilgers, Nathan, Tom Haye, Eliano Reinders, dan Ragnar Oratmangun.

Bahkan, itu belum termasuk Kevin Dix yang tetap berpeluang bermain pada laga Indonesia versus Jepang nanti.

Ia sendiri mengungkapkan bahwa ia dan skuad Jepang tak memandang sebelah mata skuad merah putih. Menurutnya, anak asuh Shin Tae-yong kini harus diakui punya tim lebih kuat dan didominasi oleh pemain keturunan. Hal itu pun diakui bisa mendapatkan tim Samurai Biru yang sama-sama memiliki pemain yang berkarir di Eropa. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan