Pj Bupati Komit Wujudkan Wilayah Budaya dan Sikap Prilaku Sadar Hukum
Foto : Yni/Lapos Pj Bupati Lahat terima piagam sadar hukum oleh Kemenkumham Sumsel--
"Dari 24 kecamatan yang ada di Kabupaten Lahat ternyata masih tertinggal 2 Kecamatan lagi yang belum masuk kategori Kecamatan sadar hukum tadi dari camat Lahat Selatan menyampaikan bahwasanya mereka sudah melakukan pembinaan ini dari tahun 2017 sudah dilakukan pembinaan tapi sampai sekarang belum berhasil," ucapnya.
Untuk itu, wilayah kecamatan desa dan kelurahan yang sudah dikukuhkan menjadi desa sadar hukum, berharap suatu wilayah tersebut menjadi wilayah sadar hukum setidaknya tidak terjadi pengurangan konflik dan sengketa yang ada di wilayah tersebut.
Pj Bupati berharap dengan adanya desa sadar hukum setiap anggota masyarakat dan aparat desa kelurahan menyadari serta menghayati hak dan kewajibannya.
"Dengan mewujudkan budaya hukum dalam sikap dan perilaku yang sadar patuh dan taat terhadap hukum, demi tegaknya supremasi hukum di berbagai macam persoalan," harap Imam. (yni)