SDN 10 Lahat Bagikan Raport

FOTO YANI/LAPSO Pengumuman juara 1, 2 dan 3 kepada siswa-siswi SD Negeri 10 Lahat.--

LAPOS, Lahat - Setelah menyelenggarakan Ulangan Akhir Semester (UAS) satu semester 2023, para peserta didik dan orang tua atau wali murid akan menerima hasil belajar dalam bentuk rapor.

 

Proses pembelajaran selama satu semester pada semester SD Negeri 10 Lahat menggelar pembagian Lapor Semester ganjil 2022-2023. Jumat (15/23).

 

Kepala Sekolah Yenni Heriyani S Pd, mengungkapkan Pembagian rapor mulai pagi hari berjalan dengan tertib dan lancar. "Tadi pengumuman juara 1, 2 dan 3 dan Setelah anak-anak mengikuti ujian semester, Class meeting atau lomba antar kelas, sekarang waktunya pembagian lapor," ujarnya

 

"Iya hari ini kita kegiatannya selain bagi raport, bagikan juga hadiah anak-anak yg menang ikut lomba clasmeeting. Untuk Orang tua kelas 1 dan 2 wajib datang, kalau yang kelas lain tidak wajib datang," ujarnya

 

Sambung Yenni, Setelah melaksanakan pengambilan lapor ini, siswa dan siswi di liburkan mulai hari besok, dan kembali sekolah tanggal 2 Januari 2024.

 

 

Adapun tujuan dari pembagian rapor ini anak-anak bisa melihat nilai dan sebagai bahan evaluasi kemampuan siswa selama belajar di sekolah, sekaligus sebagai sarana memotivasi siswa agar lebih giat dalam menimba ilmu pada semester selanjutnya. (yani)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan