Rumah Dua Lantai Terbakar di Kikim Timur, Kerugian Capai Rp 500 Juta
FOTO IST Kondisi Pasca Kebakaran Rumah Dua Lantai di Dusun 5 Desa Bungamas Kecamatan Kikim Timur Lahat.--
Lahat Pos - Rumah dua lantai milik Fatimah (50) dilalap si jago merah, Rabu 11 September 2024 jam 03.15 WIB. Kebakaran terjadi di Dusun 5 Desa Bungamas Kecamatan Kikim Timur Lahat.
Menurut kepolisian bahwa kebakaran rumah pertama kali diketahui berasal dari lantai bawah (toko kelontongan), kemudian membesar dan merambat lantai 2 serta arah belakang yang terbuat dari kayu.
Saat kejadian warga berjibaku memadamkan api dengan alat seadanya dan menghubungi pihak pihak aparat dan Damkar Lahat untuk meminta bantuan.
Personel Polsek Kikim Timur pun terjun ke lokasi dan melaksanakan pengamanan dan pengaturan untuk memudahkan armada Damkar melakukan pemadaman.
Sekitar 2 jam, api berhasil dipadamkan oleh 3 unit mobil damkar dan 1 unit mobil bantuan masyarakat hingga pukul 05.30 Wib.
Kapolres Lahat, AKBP God Parlasro S Sinaga SH SIK MH, melalui Kapolsek Kikim Timur AKP Henrinaldi SH MH mengatakan api muncul pertamakali dari arah lantai 1/toko kelontongan, namun belum diketahui sumber penyebabnya.
"Awal muncul api belum diketahui, tidak ada korban jiwa," ujar AKP Henrinaldi.