Bolu Pandan Santan Miliki Cita Rasa Unik, Ini Dia Resep dan Cara Membuat Bolu Pandan Santan
Lezatnya Bolu Pandan Santan, Sumber Instagram.--
Lahat Pos - Bolu pandan santan, adalah salah satu kue bolu yang menggunakan aroma pandan dan santan sebagai bahan utamanya, dan menghasilkan rasa yang kaya dan tekstur yang lembut.
Bolu ini merupakan varian dari bolu yang memiliki cita rasa unik berkat penggunaan daun pandan dan santan. Kue ini tidak hanya lezat tetapi juga memiliki aroma yang menggugah selera.
BACA JUGA:Yuk Simak! Memahami Makna dan Faktor Mempengaruhi Sugesti
Kelezatan bolu pandan santan terletak pada kombinasi bahan-bahan yang memberikan kelembutan dan rasa yang khas.
Berikut ini adalah resep dan cara membuat Bolu Pandan Santan yang dapat anda coba di rumah :
1. Bahan-Bahan
Siapkan 4 butir telur, 200 gram gula pasir, 200 gram tepung terigu,n100 ml santan kental, 50 ml air pandan suji. 100 gram mentega, lelehkan,b1 sendok teh baking powder, 1 sendok teh vanilla ekstrak. Sejumput garam
2. Cara Membuat
Panaskan oven pada suhu 180°C. Siapkan loyang dan olesi dengan mentega, atau alasi dengan kertas roti.
BACA JUGA:Lubang Ice Cube Neotrino Observatory di Antartika, Ternyata Digali Manusia 7 Tahun
Setelah itu kocok telur dan gula pasir hingga mengembang dan berwarna putih pucat menggunakan mixer pada kecepatan tinggi.NTambahkan vanilla ekstrak dan aduk rata.
Campurkan tepung terigu dan baking powder, ayak, kemudian tambahkan ke adonan telur secara bertahap sambil diaduk perlahan dengan spatula.
Kemudian tambahkan santan kental dan air pandan suji ke dalam adonan. Aduk hingga rata.BTerakhir, masukkan mentega leleh dan aduk hingga seluruh bahan tercampur sempurna.
BACA JUGA:Bukit Cinta Telogo Menjer, Menawarkan Pemandangan Alam Yang Menajubkan