Ajak Ciptakan Suasana Teduh saat Berkampanye

FOTO : IST SBY--

 

 

 

LAPOS - Presiden ke-6 Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyerukan kepada seluruh kontestan Pemilihan Umum 2024 untuk ikut serta menciptakan suasana yang teduh dan menjauhi fitnah.

 

Dilansir dari Antara pada Minggu (3/12), SBY menyampaikan ajakan kepada kontestan Pemilu 2024 untuk selalu menahan diri dan tidak melewati batas dalam berkampanye.

 

"Kalau kampanye dan kontestasi memang dari dulu keras, tetapi jangan fitnah, tidak bagus. Oleh karena itu, para elite, para kontestan boleh menahan diri, boleh menyampaikan visi, boleh mengajak masyarakat, tetapi ada batasnya supaya tetap teguh," ujar SBY di Kediri, Minggu (3/12)

 

SBY  yang dijumpai saat jalan sehat di Kelurahan Tamanan, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri, menyampaikan pesan kepada seluruh masyarakat untuk memberikan hak pilihnya pada Pemilu 2024 dengan memilih pemimpin yang amanat dan paling siap.

 

Mengenai kegiatannya jalan sehat bersama masyarakat, SBY menyebutkan dirinya sangat merasa senang bisa bersama-sama masyarakat secara langsung.

 

"Sangat menyenangkan bersama masyarakat, kami saling rindu. Saya merindukan saudara saya se-Indonesia, di Kediri utamanya. Mereka masih bisa mengingat saya dan alhamdulillah gerak jalan santai ini menambah kekompakan, menjaga kerukunan, persaudaraan sambil olahraga," tuturnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan