Empat Lawang Kekurangan 587 Guru ASN

Foto : Dok / Lapos Albaihaki--

LAPOS, Empat Lawang - Idealnya Guru ASN di Kabupaten Empat Lawang 2671 guru. Namun saat ini Kabupaten Empat Lawang baru memiliki 2084 guru ASN.

 

Itu artinya, Kabupaten Empat Lawang, masih kekurangan guru ASN sebanyak 587 guru, baik guru kelas maupun guru mata pelajaran (mapel).

 

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Empat Lawang Jhon Heri, melalui Kabid GTK Albaihaki, mengatakan, 587 guru ASN tersebut, terdiri dari 242 guru kelas, dan 345 adalah guru mapel.

 

"Kita masih kurang 587 guru ASN lagi, terdiri dari guru kelas 242, sisa nya guru mapel, ada guru penjas, guru agama, guru seni dan guru mapel lainnya," kata Albaihaki, Selasa (25/6/2024).

 

Selain itu ditambahkan Albaihaki, terhitung dari Januari hingga Desember 2024, ada 43 guru PNS di empat lawang yang sudah pensiun dan yang akan pensiun.

 

"Yang meninggal ada 1 orang, dia Kepala Sekolah (Kepsek)," ujarnya.

 

Sementara sambung Albaihaki. Untuk guru Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), masih pensiunnya masih cukup lama.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan