Selama Libur Objek Wisata Ramai Dikunjungi

Syaiful Zakie: Foto : Dok / Lapos Warga saat mengisi liburan hari raya Idul Fitri 1445 Hijiriyah, di objek wisata Rantau Tenang Indah Tebing Tinggi, foto diambil beberapa waktu yang lalu.--

 

 

 

 

LAPOS, Empat Lawang  - Beberapa objek wisata di Kabupaten Empat Lawang, ramai dikunjungi pada saat libur dan cuti bersama hari raya Idul Fitri 1445 Hijiriyah/2024.

 

Beberapa objek wisata tersebut diantaranya, Rantau Tenang Indah (RTI), Taman Buaksi, Pantai Terusan Tebing Tinggi, Bendungan Talang Padang Paiker, Kolam Pemandian Puyang Putri Desa Sawah dan Tepian Ayek Lintang Muara Danau Lintang Kanan.

 

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Empat Lawang Mgs. Nawawi, mengatakan, objek wisata yang paling ramai dikunjungi adalah Bendungan Talang Padang Paiker.

 

Berdasarkan laporan yang masuk ke Dinas Pariwisata Kabupaten Empat Lawang, tidak kurang 400-500 pengunjung per hari, yang datang ke Bendungan Talang Padang Paiker.

 

"Mereka datang untuk berwisata river tubing, atau hanya sekedar menikmati keindahan alam dan kesejukan ayek keruh di bendungan," kata Nawawi, Kamis (18/4/2024).

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan