Jalan Rusak Mobil Was-was

FOTO IST Mobil Truk pengangkut buah sawit saat melintasi jalan Desa Tanjung Kupang Baru, Kecamatan Tebing. --

LAPOS, Empat Lawang - Jalan Desa Tanjung Kupang Baru, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Empat Lawang, mengalami kerusakan yang semakin hari semakin para.

 

Kondisi ini, sangat dikeluhkan oleh warga Desa Tanjung Kupang Baru, padahal jalan tersebut merupakan jalan utama penghubung antara Desa Tanjung Kupang Baru dan Desa Pajar Bakti.

 

Salah seorang warga Febri, mengatakan, jalan di desa nya ini sudah rusak sejak beberapa tahun yang lalu. Diharapkan pemerintah segera mengambil tindakan untuk memperbaiki jalan tersebut.

 

"Jalannya memprihatinkan, harapan kami jalan ini segera diperbaiki. Aktivitas warga terhambat karena kondisi jalan yang dipenuhi lubang, pengendara motor mobil was-was," kata Febri, Selasa (5/3).

 

Perjalanan yang seharusnya cepat sekarang memakan waktu lebih dari satu jam, dirinya merasa kecewa karena belum ada tanda-tanda perbaikan dari pemerintah.

 

Sementara itu Kepala Desa Tanjung Kupang Baru, Jumadi, mengungkapkan rusaknya jalan ini telah menyebabkan kecelakaan, pecah ban, dan bahkan mobil angkutan buah sawit terselip.

 

"Dampak negatif ini juga terasa pada aktivitas warga dan anak sekolah yang terhambat," ungkapnya.

 

Dirinya berharap agar Pemerintah Daerah segera mengatasi masalah ini, mengingat tingginya mobilitas pergerakan ekonomi melalui jalan tersebut.

 

 

"Harapannya, segera diperbaiki, karena jalan tersebut setiap hari dilewati oleh para pengangkut hasil bumi, anak sekolah, dan pengendara menuju pasar Kecamatan Tebing Tinggi," pungkasnya. (smt)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan