Ciptakan Lingkungan Sekolah Bersih

Foto : Yani/Lapos Kepala SD 12 Lahat Hartono Spd didampingi para guru membersihkan perkarangan sekolah--

LAPOS, Lahat - Salah satu perilaku yang perlu dilatih dan ditanam sejak dini kepada generasi muda yakni menjaga kebersihan lingkungan. Dalam upaya menjaga kebersihan lingkungan terutama sekolah, SDN 12 Lahat memiliki program Jumat bersih.

 

 

Kepala SDN 12 Lahat Hartono Spd mengungkapkan, melalui program ini siswa dibiasakan membersihkan lingkungan yang ada disekitar mereka, salah satunya disekolah.

 

"Iya hari ini kita melaksanakan program lanjutan yaitu Jumat bersih, dengan cara gotong royong bersama para guru dan seluruh siswa dan siswi membersihkan seluruh perkarangan sekolah," ujarnya

 

Sambung Hartono, program Jumat bersih ini dilaksanakan setiap minggu ketiga, pada pagi hari sebelum proses belajar berlangsung, yang wajib diikuti oleh seluruh yang ada lingkungan sekolah.

 

Dalam menciptakan lingkungan yang bersih, indah dan sehat itu bisa dilakukan oleh semua orang, baik dari kalangan  anak kecil hingga dewasa. Namun, kesadaran untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat kurang disadari.

 

 

"Melalui program ini, diharapkan semakin meningkatkan kesadaran warga sekolah terkait dengan kebersihan. Dengan demikian, ke depannya dapat membentuk karakter siswa dalam menerapkan budaya bersih," harapnya. (yani)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan