5 Efek Samping Jus Seledri yang Wajib Diketahui

5 Efek Samping Jus Seledri yang Wajib Diketahui, foto : hipwee.com google,-ilustrasii --

Lahatpos - Kegemaran global terhadap jus seledri dikaitkan dengan sosok influencer medis Anthony William yang memproklamirkan diri sebagai pencetus jus seledri dan telah banyak berbicara tentang manfaat jus seledri sejak tahun 1975.

Meskipun jus seledri diketahui bisa mengatasi sembelit atau mengurangi peradangan, ada juga beberapa efek samping jus seledri yang dapat mengganggu kesehatan.

Jus seledri dibuat dengan memeras cairan dari batang seledri, memiliki nutrisi seperti vitamin K, vitamin C, potasium, folat, dan antioksidan.

Nutrisi ini berkontribusi terhadap potensi manfaat misal mendukung kesehatan jantung dan meningkatkan kekebalan tubuh.

“Ini juga direkomendasikan untuk menurunkan berat badan,” kata ahli gizi Archana S, dikutip JawaPos.com dari Healthshots, Senin (19/2).

BACA JUGA:PLN Sukses Amankan Pasokan Listrik

BACA JUGA: Edukasi Level 2 SD IT A Ba Ta Tsa ke Hypermart Lahat

Selain manfaat, berikut efek samping dari jus seledri yang perlu diketahui:

1. Reaksi alergi

Beberapa orang mungkin alergi terhadap seledri, mengalami gejala seperti gatal, bengkak, atau kesulitan bernapas.

Sebuah penelitian dari Scientific Committee for Food menyatakan meski seledri direbus sebelum digunakan, seledri masih dapat menyebabkan berbagai reaksi alergi.

2. Masalah pencernaan

Jus seledri bisa menyebabkan ketidaknyamanan pencernaan pada beberapa orang sehingga menimbulkan gejala seperti kembung, gas, atau diare.

BACA JUGA:Persipkan HUT Empat Lawang

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan