Pelaku Penculik Bocah Bilqis Sindikat TPPO

Kapolres Makassar, Kombes Arya Perdana.--

Lahat Pos, Makassar - Empat orang yang ditetapkan tersangka dalam penculikan Bilqis di Makassar dipastikan sindikat.

Kapolres Makassar, Kombes Arya Perdana mengatakan keempatnya merupakan sindikat perdagangan orang (TPPO).

"Empat pelaku ini sindikat perdagangan orang dan salah satu modusnya dengan melakukan penculikan," katanya kepada disway.id.

Sebelumnya, Bareskrim Polri turun tangan soal dugaan penculikan dan TPPO Bilqis di Makassar.

Direktur PPA dan PPO Bareskrim Polri, Brigjen Pol Nurul Azizah mengatakan pihaknya mengasistensikan penanganan perkara tersebut.

"Pasti kami melakukan asistensi, terkait penanganan kasus yang dilakukan oleh teman-teman di wilayah atau Makassar," katanya kepada disway.id, Rabu 12 November 2025.

Diketahui, setelah sepekan dilaporkan hilang, bocah asal Makassar bernama Bilqis akhirnya ditemukan selamat di Jambi.

Suasana harus menyelimuti keluarga korban ketika balita bernama lengkap Bilqis Ramdhani (4), dipertemukan kembali di Polrestabes Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu, 9 November 2025.

Korban sebelumnya dinyatakan hilang, diduga dibawa kabur seorang wanita yang tergabung dalam sindikat Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO).

Dalam penanganannya tim gabungan kepolisian melakukan penyisiran di berbagai daerah berdasarkan data perlintasan terduga pelaku.

Adapun kronologi Bilqis, polisi dapat menemukan korban dengan kondisi sehat di Kecamatan Tabir Selatana, Kabupaten Merangin, Jambi pada Sabtu, 8 November 2025.

Sementara itu, proses pengambilan Bilqis di kantor polisi berlangsung dramatis. Pihak keluarga korban dan warga terpantau begitu haru dan histeris ketika sang bocah dalam kondisi baik-baik saja.

"Alhamdulillah, alhamdulillah, adami Bilqis kasian (Bilqis akhirnya ditemukan bisa pulang)," ujar seorang wanita dalam video yang beredar luas di media sosial. (Dian)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan