Fauzan Lepas Pendistribusian Logistik Pemilu 2024

Foto : Sumantri / Lapos Pj Bupati Empat Lawang didampingi Forkopimda, Ketua KPU dan Ketua Bawaslu Empat Lawang, menggunting vita tanda dimulainya pendistribusian logistik Pemilu 2024 di Kabupaten Empat Lawang. --

LAPOS, Empat Lawang - Dua hari menjelang hari pencoblosan dan penghitungan suara. Pj Bupati Empat Lawang Fauzan Khoiri Denin, secara simbolisi melepas logistik Pemilu 2024, untuk dibawa ke 10 kecamatan di Kabupaten Empat Lawang.

 

Pelepasan yang berlangsung didepan Kantor KPU Empat Lawang tersebut, ditandai dengan pengguntingan vita dan pengangkatan bendera oleh Pj Bupati Empat Lawang dan didampingi Forkopimda Empat Lawang seluh Komisiner KPU Empat Lawang dan Bawaslu Empat Lawang.

 

"Dengan mengucapkan Bismillah, logistik pemilu 2024 resmi saya lepas. Semoga pemilu di empat lawang berlangsung aman, damai sesuai dengan apa yang telah kita rencanakan," ungkap Pj Bupati Empat Lawang Fauzan Khoiri Denin, saat melepas logistik pemilu 2024," Senin (12/2/2024).

 

Sementara itu Ketua KPU Empat Lawang Eskan Budiman, mengatakan, pendistribusian logistik pemilu ini dilakukan secara serentak untuk 10 Kecamatan di wilayah Kabupaten Empat Lawang.

 

"Hari ini kita distribusikan ke 10 kecamatan, besok kita distribusikan ke desa untuk selanjutkan ke TPS masing-masing dalam wilayah Kabupaten Empat Lawang," kata Eskan.

 

Untuk logistik yang didistribusikan lanjut Eskan, itu seluruh elemen yang terkait dengan logistik untuk pemungutan suara dan penghitungan suara. Yang semuanya terdiri dari kotak suara yang berisi surat suara dan alat kelengkapan-kelengkapan lainnya.

 

"Dan kita juga distribusikan alat pendukungan TPS, yang jumlah TPS ada 1024 TPS tersebar di 10 Kecamatan dan selanjutnya disebar ke desa dan kelurahan di wilayah Kabupaten Empat Lawang," ujarnya.

 

 

Sementara ditambahkan Eskan, untuk truk pengangkut logistik, ada 47 truk yang didistribusikan secara serentak," Insya Allah hari ini kita targtekan logistik pemilu 2024 ini sudah berada di kecamatan masing-masing," pungkasnya. (smt)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan