Tuti Maharani Menang BMW 520i, Hadiah Utama BRImo Festival BRI Lahat

Tuti Maharani Menang BMW 520i, Hadiah Utama BRImo Festival BRI Lahat-Koranlapos.com-Yani / Lahat Pos

"Selamat kepada pemenang undian Brimo Festival. Semoga terus meningkat lagi tabungannya dan kesempatan ini diikuti oleh seluruh nasabah Indonesia tapi ibu Tuti yang paling beruntung," ucapnya. 

Tuti Maharani, selaku pemenang undian BRImo Festival periode I mengucapkan terimakasih kepada BRI Cabang Lahat sehingga ia berhasil memenangkan undian satu unit mobil BMW 520i M Sport. 

Tuti menceritakan awal ia menggunakan rekening BRI, berawal tahun 2017 memasuki dunia perkuliahan di Palembang, orang tuanya hanya bisa mengirim uang lewat travel saja. 

Sehingga ia memutuskan membuat rekening di Bank BRI di Kota Agung, selain itu ia juga mempunyai usaha skincare dan akun sahabat CPNS dan PPPK hingga banyak para calon tersebut mendaftar. 

"Dengan banyaknya yang transaksi di website ini sehingga rekening saya jadi meningkat, hal tersebut saya mendapatkan satu unit mobil ini," ucapnya Tuti. 

Program ini diadakan untuk nasabah yang aktif menggunakan BRImo yang terus meningkatkan saldonya, sehingga berpeluang menerima undian. (adv)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan