Beda, SMAN 2 Tak Terapkan Full Day
Siswa SMAN 2 Lahat--
LAPOS, Lahat - Dunia pendidikan saat ini telah menerapkan sistem belajar penuh satu hari atau yang disebut dengan Full Day School, yang mana mereka belajar hari Senin sampai Jumat saja, tetapi waktu pulangnya hingga sore.
Meski hampir seluruh sekolah telah menerapkan kebijakan full day school.
Namun ada satu sekolah SMA yang tidak menerapkan kebijakan ini.
SMA 2 Lahat salah satu SMA di kota Lahat tidak menerapkan full day untuk siswa-siswinya. Hal tersebut ada beberapa alasan, yang telah di pertimbangkan oleh pihak sekolah
"Kemaren sudah ditawari oleh pihak terkait, karena secara pribadi saya tidak bisa, mengingat sesuai kondisi siswa-siswi kami yang memiliki latar belakang budaya yang berbeda," ujar Kepala SMA 2 Lahat Dr. Tri Turnadi, S Pd M.Pd
Sambung Tri, setelah menerapkan kebijakan ini untuk respon anak baik-baik saja, malah mereka lebih senang, karena lebih cepat pulang dari sekolah lain, walaupun hari Sabtu tetap sekolah.
Adapun, karena mengingat kondisi pada siswa ada beberapa hal yang diketahui, pertama, dilihat dari kondisi anak, motivasi anak dalam belajar sudah menurun dikarenakan kondisi cuaca, kedua, dengan adanya full day ini tentu banyaknya waktu libur dan dan terbuangnya banyak waktu.
Sementara, Rata-rata penerapan ini banyak dilaksanakan kota-kota besar yang mereka lebih banyak menggunakan waktu tersebut.
"Untuk itu, kami buat usulan untuk tidak full day dikarenakan melihat kondisi dari siswa-siswi kami, Alhamdulillah diterima oleh pihak terkait, dan sampai sekarang tidak menerapkan full day tersebut," tutupnya. (yani)