Jelang Pemilu Gelar Doa Bersama

FOTO SUMANTRI/LAPOS Suasana doa bersama didepan kantor Polres Empat Lawang jelang pemilu 2024 di Kabupaten Empat Lawang. --

LAPOS, Empat Lawang - Polres Empat Lawang, menggelar doa bersama, yang dihadiri Asisten 1 Setda Empat Lawang, perwakilan Kodim 0405 Lahat, perwakilan dari Kemenag Empat Lawang, KPU dan Bawaslu Empat Lawang, tokoh agama dan tokoh masyatakat empat lawang.

 

Doa bersama tersebut digelar, dalam rangka mendukung agar terlaksananya pemilu aman dan kondusif di wilayah hukum Polres Empat Lawang, Senin (22/1/2024).

 

Kapolres Empat Lawang AKBP Dody Surya Putra, mengatakan, mengajak para tokoh agama dan tokoh masyatakat Kabupaten Empat Lawang, untuk berdoa bersama agar diberi kelancaran dalam pengamanan pemilu di Kabupaten Empat Lawang.

 

"Kami Polri dalam rangka pelaksanaan pemilu memiliki tugas dan tanggung jawab dalam pengamanan pelaksanaan pemilu 2024, serta memilihara keamanan dan ketertiban masyrakat agar terciptanya pemilu yang aman damai dan kondusif di wilayah hukum Polres Empat Lawang," kata AKBP Dody.

 

Makanya ditambahkan AKBP Dody, pihaknya mengundang forkopimda dan tokoh agama dan toko masyarakat. Untuk bersama-sama memanjatkan doa kepada sang maha pencipta. Agar dilancarkannya segala rangkaian pemilu di Kabupaten Empat Lawang.

 

 

"Sehingga terciptanya situasi pemilu yang aman, damai dan kondusif di wilayah Kabupaten Empat Lawang," ungkapnya. (smt)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan