Pria Disabilitas Tewas Tertabrak Mobil, Satlantas Polres Lahat Amankan Sopir

Pria Disabilitas Tertabrak Mobil, Satlantas Polres Lahat Amankan Sopir--

Lahat Pos - Seorang pria yang dikenal warga kerap duduk di tengah jalan tewas usai tertabrak mobil. Siapa pria tersebut ?.

Korban bernama Bakti Febrian Ramadhan (27) penyandang disabilitas. Belakangan sosoknya dilihat warga kerap berada di tengah jalan sembari duduk. 

Kejadian bermula Jum'at 18 April pukul 14.00 WIB. Saat itu, satu unit mobil Suzuki Splas Nopol BG 1165 EL yang dikemudian Mulyadi (60) melaju dari arah pasar Kota Lahat menuju arah Lembayung, Kelurahan Bandar Agung.

Mobil tanpa penumpang ini rencananya hendak menuju bengkel. Namun sesampai di Tempat Kejadian Perkara (TKP) Jalan RE Martadinata, kecelakaan pun berakhir tak terelakan lantaran jarak yang sudah terlalu dekat antara mobil dan korban. 

Korban yang merupakan warga Lingkungan II, Kelurahan Bandar Agung, Kecamatan Lahat mengalami luka-luka lecet di badan dan kepala.

"Langsung dievakuasi dan dibawa ke RSUD Lahat. Korban meninggal dunia dalam perawatan. Untuk pengemudi tidak mengalami luka," jelas Kapolres Lahat AKBP Novi Edyanto SIk MIk melalui Kasat Lantas Polres Lahat Dr Iptu Jhoni Albert MM MHum MSi disampaikan Kanit Gakkum Satlantas Polres Lahat Ipda Rozi Gunawan SH dan Danru Aipda Dianata. 

Satlantas pun langsung mengamankan sopir Mulyadi beserta barang bukti mobil Suzuki Splas Nopol BG 1165 EL yang terlibat kecelakaan di TKP. "Sopir dan barang bukti sudah diamankan di Satlantas Polres Lahat," jelasnya lagi. 

Saat diperiksa polisi, sopir Mulyadi berdalih bahwa saat di jalan ia hanya melihat batu. "Apapun itu sopir tetap kita amankan, karena menyangkut nyawa," tutupnya. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan