CSH Salah Satu Senjata Chery Indonesia, Akan Segera Meluncur

Tiggo 8 CSH yang akan segera di luncurkan, Ket Foto : sumber Instagram @ber.kendara--
Lahat Pos - Chery Super Hybrid (CSH) menjadi salah satu senjata Chery Indonesia di 2025 ini.
Teknologi plug-in hybrid tersebut bakal diaplikasikan pertama kali pada Tiggo 8 CSH yang akan segera meluncur.
BACA JUGA:Ketua Komite SMAN 4 Lahat Bantah Isu Sumbangan Dana
Teknologi CSH sendiri merupakan sinergi dari mesin bensin 1.500 cc Acteco turbo GDI, transmisi Dedicated Hybrid Transmission (DHT), dan baterai LFP yang dapat dicharge dengan DC fast charging (30-80% dalam 20 menit).
Sistem ini diklaim bisa memberikan jarak tempuh hingga 2.369 km dan konsumsi BBM 76+ km/l, dibuktikan dengan pemecahan rekor pada Chery Arrizo 8 L CSH.
Pada Tiggo 9 CSH, sistem ini dapat menghasilkan torsi 920 Nm dan akselerasi 0-100 km/jam dalam 5,4 detik.
BACA JUGA:Xiaomi Bahas Kemungkinan Mobil Listriknya Masuk ke Pasar Indonesia
Sedangkan, pada Tiggo 8 CSH AWD yang ditampilkan di peluncuran, tenaga mobil ini mencapai 500 hp, torsi 735 Nm, dan akselerasi 0-100 km/jam dalam 6,8 detik.
Klaimnya, range dengan EV Mode bisa tembus 90 km, sedangkan jarak tempuh total dengan BBM full tank mencapai 1.300 km+ keatas.
Chery menyebut, pihaknya akan meluncurkan tiga mobil berteknologi CSH di Indonesia.
Ini tidak termasuk dari brand Jaecoo yang punya teknologi serupa, tapi dengan titel Super Hybrid System (SHS). (*)