Swasembada Beras, Lumbung Perikanan

Bupati Bursah Zarnubi dan Wakil Bupati Lahat Widia serta rombongan saat meninjau persawahan. -Koranlapos.com-
Lahat Pos - Bupati Kabupaten Lahat Bursah Zarnubi memiliki keinginan besar untuk menjadikan wilayah berjulukan Bumi Seganti Setungguan sebagai swasembada pangan dan lumbung ikan.
Hal ini sejalan dengan fokus Pemerintah kedepan terhadap irigasi- irigasi persawahan yang memiliki dampak Multiplier effect.
"Jadi kita inginkan Lahat bisa swasembada beras lagi dan lumbung perikanan, karena irigasi ini sumber kehidupan, begitu ketemu air semua hidup," terang Bursah Zarnubi.
BACA JUGA:Polsek Merapi Perkuat Patroli Secara Berkala di Jalinsum, Ini Pesannya
Dikatakannya, bahwa ini adalah program penting prioritas unggulan, dengan irigasi yang bagus, maka diyakini bisa panen 3 kali sesuai varietas-nya.
"Saya ingin membangun Lahat, dan di tahun kelima saya nanti, jumlah perkapitanya 6.000-8.000 USD pertahun," ucap Bursah Zarnubi saat menceritakan momennya bertemu dengan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati pada pelantikannya di Jakarta.
Sambungnya, bahwa ini semua bisa diwujudkan dengan sawah yang sukses, adanya industri kopi, perikanan dan peternakan.
"Semua kita bekerja. Jadi siapa yang ahli peternakan, perikanan tolong menghadap saya. Kalau syaratnya lengkap untuk assemen dan uji coba, dan kita minta ia pimpin berdinas di sini," ujarnya
Bursah yakin ingin menjadikan Kabupaten Lahat menjadi nomor satu dan unggul dari yang lain-lainnya. Diwujudkan dalam visi-misinya kedepan bersama Wakil Bupati Kabupaten Lahat Widia Ningsih SH MH. "Mari bersinergi untuk Kabupaten Lahat," ujarnya. (*)