Lahat Pos - Penataan Ruang memegang peran penting dan strategis dalam pelaksanaan pembangunan yang efektif, produktif dan berkelanjutan.
Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) Edward Candra berharap melalui proses perencanaan, pemanfaatan, pembinaan dan pengawasan Penataan Ruang, dapat menjawab dinamika pembangunan yang terus berkembang seperti Proyek Strategis Nasional, Major Project dan kebijakan-kebijakan terkait percepatan pembangunan.
Hal tersebut disampaikan Sekretaris Daerah Provinsi Sumsel Edward Candra saat Evaluasi Ranperda RTRW Provinsi Sumsel tahun 2024-2044, bertempat di Ruang Rapat Praja Bhakti Utama Lantai 2 Ditjen Bina Pembangunan Derah, Jl Taman Makan Pahlawan No. 20 Kalibata Rajawali Kecamatan Pancoran Jakarta Selatan.
Hadir langsung dalam kesempatan ini Plh. Direktur Sinkronisasi Urusan Pemerintah Daerah | (hadir virtual) Gunawan Eko Movianto, S.W., M.M, Kepala Sub Direktorat Pertanahan dan Penataan Ruang Benny Kamil, S.Kom., M.Si., Asisten Bidang Ekonomi, Keungan dan Pembangunan Setda Provinsi Sumsel Ir. H. Basyaruddin Akhmad, M.Sc. (*)