Pj Bupati Himbau Camat dan Aparatur Desa Tetap Netral Dalam Pilkada

Selasa 08 Oct 2024 - 19:58 WIB
Reporter : Yni
Editor : Zki

 

Lahat Pos - Menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024, Pj Bupati Lahat Imam Pasli SSTP MSI menghimbau kepada camat dan kepala desa (Kades) atau aparatur desa untuk netral. 

 

Terkait himbauan kepada seluruh Camat dan Kades untuk bersikap neteral baik sebelum, selama dan sesudah pelaksanaan Pemilu Tahun 2024 di Bumi Seganti Setungguan.

 

Pj Bupati Lahat Imam Pasli SSTP MSI mengatakan, sekarang sudah masuk tahapan pelaksanaan pemilihan kepala daerah untuk itu kepala desa harus netral dan Camat Netral jadi seluruhnya 100% netral semua. 

 

 "Sehingga tidak ada konflik nantinya di masyarakat kemudian juga saya berharap  masyarakat untuk terus di edukasi, karena suasana sekarang sudah memasuki suasana politik jadi di edukasi masyarakat-masyarakatnya," ujarnya. 

 

Ditambahkan, jika ada permasalahan yang terjadi gunakan saluran-saluran resmi jadi tidak usah di demo, karena kalau bingung misalnya dari dusun di mobilisasi sampai atau juga di kecamatan di kantor desa dan itu bisa berpotensi terjadinya kerusuhan. 

 

Adapun, jika terjadi kerusuhan pemerintah dirugikan, masyarakat dirugikan kemudian juga penanggung jawabnya itu yang bertanggung jawab kalau sampai terjadi ke perusahaan bisa diperiksa sama aparat yang berwenang.

 

Dengan begitu, terus di edukasi masyarakat agar dalam menyampaikan pendapat aspirasi-aspirasi itu selalu mengedepankan dialog-dialog dan juga diskusi.

 

Kategori :