Menariknya lagi, terdapat aksen gelombang pada strap yang membuat jam ini identik dengan laut. Secara keseluruhan, jam tangan penyelam dari Seiko ini hadir dalam warna biru dengan sedikit warna merah di bagian bezel.
Bagiannya telah dibekali dengan teknologi lumibrite yang Glow in The Dark.
Untuk bagian dialnya sendiri berwarna hitam sehingga memudahkan dalam membaca waktu. Kisaran harganya mulai dari 3,4 jutaan.
4. Seiko 5 Automative.
Jika kamu lebih menyukai tampilan yang simpel atau tak terlalu menonjol, pilihlah produk ini. Jam tangan ini hadir dengan diameter case 36mm dan ketebalan 10mm. Ukuran tersebut tergolong kecil dan tentunya ringkas saat dikenakan.
Bagian dialnya dilengkapi dengan kalender dengan keterangan hari dan tanggal. Menariknya lagi, jam tangan ini juga dibekali dengan teknologi luminous.
Artinya, kamu tetap dapat melihat waktu dengan jelas meskipun dalam keadaan minim cahaya.
Kisaran harganya mulai dari 1,3 jutaan.
5. Seiko Premiere SSA399
Selain mewah, seri Premier menawarkan desain klasik yang khas. Bagian yang menarik dari tampilan jam ini ialah case berkaca transparan, baik dari sisi depan maupun belakang.
Pandangan kamu akan dimanjakan dengan gerakan mesin mekanis. Bagi kamu dengan gaya ala vintage, produk ini wajib menjadi pelengkap.
Strip yang terbuat dari kulit sapi akan menambah estetika pada keseluruhan gaya kamu.
Dari segi durability, material case-nya tahan karat dan tahan air. Kisaran harganya mulai dari 5,2 jutaan. (*)