- Jika kamu suka teh lebih manis, tambahkan 1 sendok teh madu atau pemanis alami lainnya. Aduk hingga madu larut sempurna.
- Tuangkan teh lemon kayu manis ke dalam cangkir.
- Hiasi dengan irisan lemon di tepi cangkir jika diinginkan.
- Nikmati selagi hangat.
BACA JUGA:Inilah Lima Jam Tangan Merek Seiko, Hadirkan Berbagai Warna, Cocok untuk Pria dan Wanita
BACA JUGA:Tampil Modern! 5 Jam Tangan Merek Seiko Rekomendasi Tahun 2024
Manfaat Teh Lemon Kayu Manis
kayu manis bisa membantu mengurangi keinginan makan dan mempercepat metabolisme. Tetunya hal ini akan cukup membantu dalam usaha penurunan berat badan.
Meningkatkan Kesehatan Jantung
Kayu manis mengandung senyawa yang bisa membantu menurunkan tekanan darah, kolesterol, dan trigliserida. Semuanya ini penting untuk kesehatan jantung. Sedangkan lemon mengandung potasium yang penting untuk fungsi jantung yang sehat. Ini juga bisa membantu menurunkan tekanan darah.
Menjaga Kesehatan Kulit
Vitamin C dalam lemon membantu produksi kolagen, yang penting untuk kulit yang sehat dan elastis. Antioksidan dalam lemon juga membantu melawan kerusakan kulit akibat radikal bebas. Sedangkan sifat antimikroba dan anti-inflamasi kayu manis akan membantu mengurangi jerawat dan masalah kulit lainnya.
Teh lemon kayu manis adalah minuman yang tidak hanya menyegarkan tetapi juga memberikan berbagai manfaat kesehatan. Dengan resep yang mudah diikuti dan bahan-bahan yang mudah didapat, kamu bisa menikmati teh lemon kayu manis kapan saja di rumah. Selamat mencoba dan nikmati manfaat kesehatannya!