Minuman dingin juga tidak boleh diminum di pagi hari dengan kondisi perut yang masih kosong. Karena dapat mengakibatkan iritasi pada lambung dan usus. Ketika minuman dingin masuk ke sistem pencernaan, hal ini dapat memicu kontraksi otot di perut, yang menyebabkan perasaan kembung dan tidak nyaman.
Selain itu, minuman dingin juga dapat memperlambat proses pencernaan, membuat perut terasa penuh, dan begah lebih lama.
BACA JUGA:Yuk Instal ! LA PACA Hadir Loh di Lahat, Strategi Perkuat Bisnis UMKM Kolaborasi BPI dan Pemda Lahat
BACA JUGA:Ini Loh, Delapan Masjid Tertua di Dunia, Nomor Satu Paling Ramai
5. Yogurt
Yogurt sebaiknya tidak diminum di pagi hari saat perut kosong. Pasalnya, bakteri asam laktat (bakteri baik) dalam yogurt bisa mati atau hilang akibat asam hidroklorik di lambung.
Nah Beauties, itu dia sederet minuman yang tidak boleh dikonsumsi di pagi hari. Hayo, salah satunya ada yang sudah jadi minuman favoritmu saat pagi nggak nih?