Kerja Jadi Cepat Rapi, Terapkan Tanda Tangan Elektronik

Selasa 28 May 2024 - 20:01 WIB
Reporter : Zki
Editor : Yan

KORANLAPOS.COM - Pj Bupati Lahat Muhammad Farid SSTP MSI mengatakan era digitalisasi yang semakin berkembang ini, pemerintahan pun menerapkan Sistem berbasis elektronik (SPBE) yang menjadi solusi untuk mempermudah proses administrasi dan pelayanan publik. 

 

Salah satunya kaitan sistem ini adalah adanya Tanda Tangan Elektronik yang memiliki manfaat untuk persuratan dan transaksi elektronik. 

 

"Jadi tanda tangan sudah melalui SPBE (elektronik), bila ada Kepala OPD lagi dinas di luar kota, dan berkas numpuk di kantor, maka bisa diselesaikan meski luar kota," ujarnya, Selasa 28 Mei 2024. 

 

Dikatakannya, dengan penerapannya diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan transparansi dalam pemerintahan. Kedepannya seluruh Perangkat Daerah untuk secara masif menggunakan SPBE, sehingga dapat mendorong dan mencapai target pelaksanaan SPBE.

 

"Jadi Lahat ini maju, dan keren, dengan SPBE ini kerja jadi rapi dan cepat. Diharapkan dapat mendorong peningkatan pelayanan kepada masyarakat," ujarnya. (*)

Kategori :