Koranlapos.com - Jalan rusak seperti nya sudah menjadi pemandangan umum dan bermunculan di Kecamatan Merapi Area. Seperti jalan yang berlubang satu ini yang berada di jalan lintas Sumatera Desa Arahan Kecamatan Merapi Timur Kabupaten Lahat.
Dengan kondisi ini sehingga membuat para pengendara kendaraan yang melintas harus esktra hati hati, Selasa 19 Maret 2024.
Jalan rusak yang berada di wilayah Kecamatan Merapi Area umumnya berada dijalan perlintasan atau pintu keluar masuk kendaraan angkutan batubara di Kecamatan Merapi Area.
Rahmi warga sekitar yang berada di sekitar lokasi pun mengeluhkan kondisi jalan rusak dan berlubang ini. "Lah biase di buat perusahaan cak itu, bahkan tidak ada solusi dek dari perusahaan," bebernya, Selasa (19/3).
"Lah malas dek sudah biarke baelah, kalo bae ado malaikat penolong yang memang tulus untuk membantu jalan," kesalnya.
Dikatakannya, bahwa sudah lumayan lama jalan rusak ini. Bahkan semakin lama semakin banyak jalan yang rusak dan berlubang di sini.
Sementara pengendara sepeda motor yang tidak ingin disebut namanya juga mengeluhkan kondisi jalan yang rusak ini yang sangat membahayakan bagi pengendara terutama pengendara sepeda motor sehingga kita harus lebih ekstra hati-hati.
"Apalagi di lokasi ini berada di tikungan jalan dan minim peneraangan terlebih kalau pas saat hujan jalan ini kan tertutup air sehingga tidak tampak jika jalan rusak dan berlubang sehingga sangat berbahaya jika para pengendara tidak hati-hati saat melintas.
Hendaknya pihak perusahaan lebih tanggap dengan kondisi jalan berlubang ini ,semoga saja kondisi ini tidak menimbulkan korban. “Kami berharap kepada pihak terkait agar lebih tanggap dengan kondisi jalan rusak yang cukup membahayakan para pengendara ini," harapnya. (*)