5 Makanan Ini Atasi Sembelit, Berikut Solusi Ampuh dalam Meningkatkan Pencernaan
5 Makanan Ini Atasi Sembelit, Berikut Solusi Ampuh dalam Meningkatkan Pencernaan, foto : ilustrasi google-alodokter--
KORANLAPOS - Sembelit sering kali menjadi masalah yang menyebalkan. Sembelit kerap mengganggu aktivitas sehari-hari. Bagi banyak orang, kondisi ini bisa membuat tidak nyaman dan mengganggu kenyamanan sehari-hari.
Dalam keadaan sembelit, tubuh kesulitan untuk membuang kotoran secara teratur, menyebabkan rasa tidak enak dan kadang-kadang bahkan terasa nyeri.
Sembelit bisa disebabkan oleh banyak faktor seperti kurangnya serat dalam makanan, dehidrasi, kurangnya aktivitas fisik, perubahan pola makan, dan lain-lain yang dapat menjadi pemicu sembelit.
Namun, ada solusi alami yang efektif untuk mengatasi masalah sembelit, yakni dengan mengonsumsi makanan yang dapat meningkatkan pencernaan.
BACA JUGA:Meriah! Citimall Lahat Ajak Belanja dan Bukan Puasa Bersama Panti Asuhan
Dilansir dari Johns Hopkins Medicine pada Jumat (15/3), terdapat 5 makanan yang efektif dalam mengatasi sembelit, sehingga membantu mendapatkan kembali kenyamanan dan kesehatan pencernaan yang optimal.
1. Alpukat
Alpukat adalah buah yang kaya serat dan nutrisi penting, seperti kalium, yang membantu mendukung fungsi pencernaan yang sehat. Alpukat juga merupakan buah yang rendah fruktosa, sehingga lebih sedikit kemungkinan untuk memicu produksi gas dalam pencernaan Anda.
Meski begitu, penting untuk berhati-hati dalam mengonsumsi alpukat. Meskipun alpukat kaya akan nutrisi, buah yang satu ini juga tinggi akan lemak. Sehingga, pastikan untuk mengonsumsinya dengan batas yang wajar.
2. Sayuran berdaun hijau
Sayuran berdaun hijau seperti bayam dan kale adalah sumber serat yang baik untuk tubuh. Selain itu, mereka kaya akan nutrisi seperti folat, vitamin C, vitamin K, dan vitamin A.
BACA JUGA:TK Pertiwi Lahat Berbagi Sembako